Ini 5 Cara Mengatasi Speech Delay!

Daftar Isi

Speech delay menjadi salah satu gangguan terhadap tumbuh kembang seorang anak. Banyak orangtua yang merasa khawatir dengan gangguan ini.

Karena itu, ada baiknya bagi para orangtua untuk mengetahui cara mengatasi speech delay agar anak dapat tumbuh dengan baik.

Sebenarnya ada banyak penyebab speech delay. Seperti masalah pada mulut hingga gangguan otak atau neurologis anak.

Mengetahui penyebab speech delay menjadi penting bagi orangtua untuk mencegah kemungkinan keterlambatan bicara pada si kecil.

Namun tidak ada artinya mengetahui penyebab tanpa tahu apa yang harus orangtua lakukan. Maka dari itu, mengetahui bagaimana bisa mengatasi speech delay pada anak juga menjadi hal yang sama pentingnya.

Beberapa Cara Mengatasi Speech Delay Anak

Cara Mengatasi Speech Delay

Tidak perlu khawatir jika si kecil mengalami speech delay. Anda bisa melakukan beberapa cara di bawah ini untuk mengatasinya.

Sesering Mungkin Berinteraksi dengan Anak

Bercakap-cakap dengan anak kecil ternyata sangat penting, lho. Meski mereka belum memahami apa yang orangtuanya ucapkan, berbicara dengan sang anak mampu menstimulasi kemampuannya untuk berbicara.

Jika anak Anda sudah di usia 2-3 tahun, Anda bisa mengajaknya berbicara tentang permainan yang ia sukai.

Anda juga bisa mengajaknya berdiskusi tentang kartun yang bisa si kecil lihat.

Tidak perlu menggunakan kalimat yang panjang, Anda bisa menggunakan kalimat sederhana.

Membacakan Buku dan Bernyanyi Bersama

Membacakan sebuah cerita rupanya bisa mengatasi speech delay pada anak.

Hal ini juga akan melatih imajinasi serta menambah kosa kata yang dimilikinya. Selain itu, membacakan dongeng juga akan menambah waktu kebersamaan.

Selain membaca, menyanyi juga bisa menjadi alternatif dalam mengatasi keterlambatan berbicara.

Pasalnya, bernyanyi merupakan kegiatan menyenangkan dan diiringi dengan tarian yang menarik bagi anak-anak.

Membatasi Penggunaan Gadget

Gadget ternyata menjadi salah satu penyebab anak mengalami speech delay.

Maka dari itu, ada baiknya orangtua membatasi penggunaan gadget ini. Jangan sampai anak memainkannya secara berlebihan.

Daripada memberikan gadget untuk bermain, lebih baik ajak anak berbicara agar terjadi komunikasi dua arah.

Berbicara merupakan sebuah stimulus untuk mengembangkan kemampuan anak dalam berbicara.

Menggunakan Bahasa yang Benar dan Jelas

Seringkali kita melihat orang dewasa yang berbicara dengan si kecil menggunakan bahasa bayi.

Sebaiknya Anda menggunakan bahasa yang semestinya agar si kecil mengetahui bagaimana cara mengucapkannya dengan baik dan benar.

Baca juga 5 Penyebab Speech Delay Pada Anak

Selain itu, jangan lupa untuk selalu merespon apa yang anak ucapkan. Respon yang baik akan membuat anak bersemangat untuk selalu berbicara meski yang diucapkannya belum begitu jelas.

Namun, membiasakannya untuk berbicara akan mengurangi kemungkinan mengalami speech delay.

Melakukan Konsultasi dengan Ahlinya

Jika Anda merasa bahwa apa yang sudah Anda lakukan masih kurang, Anda bisa melakukan konsultasi dengan para ahlinya.

Dokter atau therapist akan mengevaluasi dan menangani speech delay yang terjadi.

Jika Anda tidak ingin menggunakan obat-obatan, Anda juga bisa menggunakan baby oil yang bisa merangsang otak sehingga pertumbuhannya semakin baik. Dengan Aqqlio, Anda juga akan mendapatkan keuntungan lainnya secara gratis.

Informasi lebih lanjut tentang cara mengatasi speech delay lainnya juga bisa Anda konsultasikan dengan Aqqlio.

Jadi, tunggu apalagi? Segera hubungi Aqqlio untuk anak cerdas terhindar dari speech delay.

Aqqlio adalah produk aroma terapi yang membantu menstimulus kinerja syaraf otak anak

Jika ingin bertanya dengan customer service silahkan isi form dibawah ini

Loading...